Menu

Tuesday, June 4, 2013

Web Design Workflow: Inilah 4 Tahap Pembuatan Website Yang Tepat

Workflow (alur kerja) dalam pembuatan website merupakan hal yang penting yang harus kita tahu dan pahami, khususnya untuk  saya sendiri yang merupakan salah satu pengelola DaduWEB.com yaitu perusahaan yang mengerjakan jasa pembuatan website yang berlokasi di Jakarta. Selain menggunakan berbagai template yang tersedia kami pun mengerjakan pesanan web custom atau pembuatan website dari 0 dan untuk menyesuaikannya kami  hampir selalu menggunakan 4 tahapan pembuatan website ini.

Mungkin Anda semua pernah atau sudah bisa membuat website sendiri atau melayani permintaan client dalam menangani berbagai website. Namun untuk lebih memperluas wawasan tak ada salahnya membaca ini untuk lebih mendalami bagaimana tahapan yang tepat dalam alur kerja dan dalam  pembuatan website yang benar, saya sendiri terinspirasi untuk menulis artikel ini dari sebuah postingan disebuah group facebook Web Designers Indonesia dari mas Bagus salah satu member disana. Dan berikut ini adalah workflow yang harus Anda ketahui sebagai web designer !

Sketch  / Wireframe Website


Jika Anda ingin menjadi web designer yang berkualitas baik maka point ini penting bagi Anda. Point pertama ini terkadang terlewatkan bagi para designer web indonesia, namun hal ini sangat penting karena sketsa atau istilah lainnya wireframe merupakan titik acuan dan ide awal website ini di bentuk.

Sketch dasar disini bisa menggunakan media kertas dan alat tulis, namun tidak jarang ada beberapa web designer yang langsung menggunakan beberapa peralatan untuk menentukan sketsa dasar website yang tepat
Terkadang ada banyak klien yang masih belum mempunyai gambaran website yang nantinya akan dibuat, salah satu tipsnya Anda dapat membuat beberapa sketsa atau contoh-contoh website lain yang sesuai dengan permintaan klien tersebut.

Visualisasikan Sketch


Setelah Anda membuat sketch dasar dan bagaimana website itu di bentuk, sekarang saatnya memvisualisasikannya ke media software pengolah gambar, contohnya photoshop . Di sini Anda dapat mengimajikan bagaimana tampilan website Anda nantinya, design gambar  dan pemberian warna juga dapat di implementasikan dalam tahap ini.

Code It !



Tahap coding merupakan tahapan yang mendebarkan :D , pasti nanti ada beberapa hal yang harus Anda sesuaikan, error sudah pasti nanti Anda rasakan. Namun hal itu wajar dan bahkan saya sendiri yang merupakan penyedia jasa pembuatan website pernah melakukan bug and fixing begitu juga semua web designer handal pasti mempunyai bug dan error dan harus melalui proses beta launching website untuk mengecek apakah coding dan penataan website telah tertampil dengan benar di browser.
Coding sendiri bisa menggunakan berbagai software pembuat website salah satunya Anda bisa membuat website dengan Dreamweaver dari Adobe .

Penyesuaian Browser



Para netizen saat ini hanya mengenal beberapa browser website seperti Google Chrome, Firefox dan Opera.  Nah di tahap ini Anda melakukan beta testing tentang bagaimana tampilan Anda di berbagai browser ini, karena tiap browser memiliki pengaturan yang berbeda tentang tampilan laman website Anda. Jadi sesuaikan dengan kembali ke tahap coding agar hasilnya tampilan website Anda benar-benar sempurna .

No comments:

Post a Comment